Ciri-ciri Mahluk Hidup

Sesuatu di dunia yang dinyatakan sebagai mahluk hidup harus memiliki ciri ciri sebagai berikut :

A. Bernafas (respirasi)
Bernafas adalah proses pengambilan oksigen serta melepaskan karbondioksida dan uap air.
Macam-macam alat pernafasan :
Paru-paru, insang, trakea, kulit, ubun-ubun, stomata dan lentisel



B. Bergerak 
Bergerak adalah proses perubahan posisi seluruh atau sebagian tubuh yang disebabkan adanya tanggapan rangsangan.



C. Memerlukan makanan (nutrisi)
Makanan berfungsi sebagai sumber energi untuk melakukan berbagai aktivitas. Makanan juga berfungsi untuk pertumbuhan dan mengganti jaringan yang rusak.



D. Mengeluarkan zat sisa
Ekskresi adalah proses pengeluaran zat sisa pembakaran metabolisme dalam tubuh.
Alat ekskresi antara lain :
Paru-paru, hati, ginjal, kulit, anus.



E. Peka terhadap rangsang
Tubuh mahluk hidup akan memberikan reaksi terhadap rangsang yang diterimanya.



F. Adaptasi
Adaptasi adalah kemampuan menyesuaikan diri dengan lingkungan nya.



G. Berkembang biak
Berkembang biak adalah menghasilkan keturunan untuk menghasilkan/melestarikan jenisnya.



H. Tumbuh dan berkembang
Tumbuh adalah perubahan ukuran tubuh. Ssdangkan berkembang adalah proses berkembannya sel sel yang menuju kedewasaan.
Previous
Next Post »