Ginjal Sehat, Hidup Bahagia

Ginjal merupakan bagian organ yang sangat penting karena berfungsi mengeluarkan racun sisa metabolisme dari dalam tubuh. bila ginjal terganggu, sisa metabolisme itu akan menumpuk di dalam tubuh dan justru menjadi racun dalam tubuh. 

Dulu penyakit ginjal kronis mayoritas diderita oleh orang tua, namun sekarang angka penderita mengalami peningkatan pada pasien berusia muda. 

Tidak sulit sebenarnya untuk menjaga ginjal tetap sehat. Cukup sebuah kedisiplinan yang diperlukan untuk menjalani pola hidup sehat, seperti rutin beraktivitas fisik 30 menit sehari, konsumsi minuman dan makanan sehat, kurangi konsumsi garam, dan periksa laboratorium secara berkala. 

Dengan menjalani pola hidup sehat dan melakukan pemeriksaan laboratorium secara berkala, tidak hanya mencegah potensi kerusakan ginjal, tetapi perlindungan terhadap ginjal juga semakin sempurna. Jangan sampai pemeriksaan terlambat dilakukan. Berikan perhatian anda kepada ginjal agar tetap sehat.
Previous
Next Post »